10 Menu Ayam Terpopuler di Indonesia
AYAM goreng asli Indonesia menempati urutan teratas daftar 10 Ayam Goreng Terenak di Dunia versi Taste Atlas. Ayam goreng Indonesia mendapatkan penilaian bintang 4.6.
Peringkat ke-2 ada Popcorn Chicken dari Taiwan dengan poin bintang 4,5. Disusul Southern fried chicken dari Amerika Serikat dengan poin bintang 4,4.
Di sisi lain, Indonesia sendiri memiliki beragam olaham masakan dari ayam. Dikutip dari Taste Atlas, berikut ini 10 menu ayam Indonesia paling populer.
- Ayam Goreng
Ayam goreng asli Indonesia terdiri dari potongan ayam yang direndam dalam bumbu rempah-rempah tradisinal seperti serai, lengkuas, kunyit, dan asam. Kemudian ayam direbus hingga matang. Selanjutnya, olahan ayam tersebut digoreng sampai berwarna keemasan dan renyah.
Ayam goreng khas Indonesia ini biasanya dihidangkan bersama dengan nasi putih, sambal, sayuran, hingga lalapan.
- Ayam penyet
Selain ayam goreng, ayam penyet pun masuk dalam 10 besar hidangan ayam terenak dunia. Ayam penyet menduduki peringkat ke-6 dengan rating 4.4.
Hidangan ayam penyet ini sebenarnya tidak berbeda jauh dengan ayam goreng. Sebab, ayam diolah dengan cara yang sama dari diungkep atau direbus dengan rempah hingga digoreng. Namun, perbedaan terlihat pada cara penyajiannya. Ayam penyet akan melunakkan daging ayam menggunakan ulekan kemudian menaburi sambal di atas ayamnya.
- Gulai ayam
Gulai ayam merupakan olahan daging ayam dengan kuah kari khas Indonesia yang kental. Hidangan gulai ayam ini dibuat dengan cara direbus perlahan dalam saus pedas yang kompleks yang didasarkan pada santan dan berbagai rempah. Beberapa rempah yang biasanya termasuk cabai, kunyit, ketumbar, jintan, dan pala, serta bawang merah, bawang putih, dan kemiri.
- Rendang ayam
Selain olahan rendang daging sapi, rendang ayam pun tidak kalah untuk memanjakan lidah dan perut. Perpaduan daging ayam dengan rempah bawang merah bubuk, bawang putih, cabai merah, lengkuas, jahe, dan ketumbar membuat hidangan ini sangat lezat.
- Opor ayam
Hidangan opor ayam menjadi menu spesial untuk masyarakat Indonesia. Sebab, opor ayam biasa disajikan dalam perayaan hari besar umat muslim, Idul Fitri dan Idul Adha.
Tidak jauh berbeda dengan gulai, opor ayam pun diolah dengan cara merebus potongan ayam ke dalam rempah seperti serai, asam, kayu manis, lengkuas, gula aren, ketumbar, bawang putih, dan bawang merah.
- Nasi goreng ayam
Nasi goreng ayam adalah hidangan nasi goreng tradisional Indonesia yang juga populer di Singapura, Brunei, dan Malaysia. Menu ini biasanya dibuat dengan kombinasi paha ayam, minyak, garam, lada putih, bawang merah, nasi, kunyit, kecap, saus ikan, lengkuas atau jahe, bawang putih, daun bawang, kecap manis, dan cabai.
Seluruh bahan tersebut digoreng dengan nasi kemudian dihidangkan dalam sebuah piring bersama dengan taburan bawang goreng dan telur goreng.
- Ayam bakar
Ayam bakar adalah hidangan ayam tradisional yang berasal dari Indonesia. Namun, hidangan ini pun sudah mulai populer di Malaysia. Ayam bakar ini memiliki cita rasa manis dan gurih serta tekstur daging ayam yang lembut.
Masakan ini dapat dibuat sendiri di rumah. Pertama-tama rebus daging dalam panci dengan bumbu atau rempah-rempah ayam goreng. Kemudian, sausnya direduksi menjadi pasta yang dioleskan ke potongan ayam sebelum dipanggang.Selanjutnya, panggang daging ayam hingga kulitnya berkembang warna gelap atau hitam dan menjadi karamel.
Setelah matang, ayam bisa disajikan dengan nasi putih, sambal terasi, irisan tomat dan mentimun, dan sambal kecap khas Indonesia.
- Ayam geprek
Ayam geprek adalah hidangan ayam tradisional Indonesia yang mulanya dari Yogyakarta, Jawa Tengah. Hidangannya mirip dengan ayam goreng Amerika yang digoreng dengan balutan bumbu tempung.
Bedanya dengan ayam goreng Amerika, ayam goreng ini nantinya akan dibalut dengan sambal lalu diulek sampai halus. Hidangan ini biasanya disajikan dengan nasi kukus dan sayuran di sampingnya.
Kini hidangan ayam geprek sudah mengalami inovasi, ada hidangan ayam goreng yang ditambah dengan keju mozarella atau kubis goreng.
- Bakso
Daging ayam juga dapat dihaluskan untuk diolah menjadi bakso ayam. Bakso ini biasanya dibuat dengan kombinasi ayam, bawang putih, minyak, garam, gula, tepung jagung, dan baking powder. Bahan-bahannya dibentuk menjadi bulat-bulat lalu direbus dalam air. Setelah matang, bakso dimasukkan ke dalam air sedingin es. Nantinya, bakso ayam dapat dihidangkan dengan kuah kaldu ayam yang gurih.
- Semur ayam
Semur ayam adalah hidangan tradisional Indonesia yang berasal dari Jawa. Hidangan ini biasanya dibuat dengan kombinasi ayam, kentang, kecap manis (kecap manis), pala, serai, bawang putih, bawang merah, jahe, gula, garam, dan merica. Bawang merah, bawang putih, jahe, dan serai ditumis dengan minyak, dan potongan ayam. Semua bahan tersebut kemudian dimasak jadi satu hingga matang.
Semur ayam sangat cocok disantap dengan nasi putih hangat. Selain itu, untuk cita rasa lebih nikmat, dapat tambahkan bawang goreng di atas semur ayam. (OKZ)