Penerapan Prokes di Bandara dan Pelabuhan Jadi Perhatian
MANOKWARI, papuabaratnews.co – Kapolda Papua Barat Irjen Pol Tornagogo Sihombing bersama Pangdam XVIII Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa dan Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat Otto Parorongan meninjau aktivitas penumpang di Bandara Rendani dan Pelabuhan Manokwari, Selasa 29 Juni 2021.
Mereka mengecek pendisiplinan masyarakat pengguna jasa terhadap kepatuhan protokol kesehatan (prokes), seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.
Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Adam Erwindi mengatakan melalui kunjungan itu Kapolda ingin memastikan penerapan protokol kesehatan di dua pintu masuk utama di kota Manokwari itu.
“Pada kesempatan tersebut bapak Kapolda mengecek pelaksanaan Operasi Yustisi ini bertujuan untuk penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian virus Covid-19,” kata Adam.
Kegiatan itu dilakukan dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19 terhadap pengguna jasa agar selalu melaksanakan 3M yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan untuk mencegah penyebaran Covid-19.
“Untuk memastikan masyarakat yang ada mengikuti protokol kesehatan, setiap masyarakat yang bergerombol selalu kita cek, kita berikan peneguran, kemudian jika ditemukan tidak memakai masker, diberikan teguran untuk mengingatkan daripada masyarakat agar mereka selalu ingat menggunakan masker,” paparnya.
Kabid Humas juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan untuk menekan laju penyebaran Covid-19.
“Mari kita jaga kesehatan kita dengan patuhi protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan serta menghindari kerumunan. Mari kita tekan angka penyebaran Covid-19 di Papua Barat,” imbau Adam. (RLS/PB1)
**Berita ini Diterbitkan di Harian Papua Barat News Edisi Rabu 30 Juni 2021