Pilkam Kian Dekat, Calon Kepala Kampung Adu Visi Misi
RANSIKI – Pesta demokrasi Pemilihan Kepala Kampung (Pilkam) di Manokwari Selatan (Mansel) kian dekat. Setiap Calon Kepala Kampung mulai menyuarakan visi-misi guna menggaet pemilik hak suara.
Salah satu yang terpantau, di Kampung Waren, Distrik Momiwaren, Minggu (26/6/2022). Di mana, Calon Kepala Kampung Waren, Ruben Iba dan Wenand Alexzander Ainusi bersua warga Waren untuk memaparkan visi dan misi.
Hadir pada kegiatan tersebut, Asisten II Setda Mansel, Yohanes Erari serta Pj Kepala Kampung Waren Sonya Ainusi.
Dari pemaparan visi-misi tersebur, calon nomor urut 1 Ruben Iba, fokus pada pemerataan pembangunan, serta perhatian kepada kaum lansia serta ibu hamil.
Sementara calon nomor urut 2 Wenand Alexzander Ainusi berfokus pada penyelarasan program kabupaten di Kampung Waren, profesionalitas pelayanan publik serta peningkatan pendapatan kampung melalui pemanfaatan sumber daya alam.
Pj Kepala Kampung Waren Sonya Ainusi menuturkan, pada dasarnya pelaksanaan pemaparan visi dan misi ini dari hasil kordinasi dengan panitia pemilihan untuk menghadirkan kedua calon. Dia kemudian berharap, setiap tahapan sampai dengan pelaksanaan Pilkam bisa berjalan lancar.
“Kita sama-sama berharap dan berupaya agar Pilkam berjalan lancar. Ada pihak aparat seperti Babinsa juga yang pastinya akan ikut mengamankan,” tuturnya.
Sementra itu, Asisten II Setda Mansel Yohanes Erari mengatakan, DPT dalam pelaksanaan Pilkam sudah rampung dan sudah tidak bisa ditambah.
“Karena proses validasinya sudah rampung 23 dan 24. Memang ada dua persen dari kertas suara yabg di siapkan, menjaga kalau ada anak-anak kita yang sesang studi atau kerja di luar. Namun mereka harus melaporkan diri 23 dan 24 Juni lalu. Jadi pada pelaksanaan Pilkam nanti, sudah tidak boleh lagi bertambah,” ungkapnya.
Erari berharap, pelaksanaan Pilkam yang dijadwalkan 6 Juli mendatang bisa berjalan kondusif.
“Selain itu, setia visi dan misi yang disampaikan setiap calon, bisa dikawal dan bisa terimplementasikan denan baik,” tandasnya. (PB24)